Telkominfra Logo

SOCIAL MEDIA / NEWS

Berita Utama


PENANDATANGANAN KONTRAK ANTARA TELKOM DAN TELKOMINFRA UNTUK PENYEDIAAN RESOURCE DAN TOOLS PEMELIHARAAN CME SITE PT FORTHEN CATAR NUSANTARA

PENANDATANGANAN KONTRAK ANTARA TELKOM DAN TELKOMINFRA UNTUK PENYEDIAAN RESOURCE DAN TOOLS PEMELIHARAAN CME SITE PT FORTHEN CATAR NUSANTARA

Friday, 23 December 2016

Pada tanggal 23 Desember 2016,  jam 14.00 WIB di Hotel Aryaduta Tugu Tani, Jakarta EVP Divisi Enterprise Service ( DES ) Ibu  Siti Choiriana dan Direktur Utama Telkominfra Bpk. Natigor Sitorus dan di dampingi oleh  Jajaran dari kedua belah pihak  melakukan penandatangan kerjasama untuk penyediaan resource dan tools pemeliharaan CME Site di area Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara untuk  PT Forthen Catar Nusantara yaitu customer Telkom DES (14 November 2016).


Telkom DES  kemudian mengundang secara resmi Telkominfra untuk melakukan rapat penjelasan perihal project  pengadaan tools dan resources pemeliharaan CME Site untuk FCN pada tanggal 17 November 2016 dengan ruang lingkup pekerjaan sebagai berikut :

  • Peruntukan area : Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali Nusra.
  • Jumlah site : 6.198 site.
  • Waktu pekerjaan 24 bulan yang dibagi dalam 2 termin kontrak tahunan.


Kerjasama ini adalah yang pertama antara Telkom DES dengan Telkominfra dan diharapkan terjadi sinergi yang yang saling mendukung dan berkelanjutan di antara Divis Telkom dengan anak perusahaan Telkom.


Telkominfra berkomitmen untuk senantiasa menjaga kualitas layanan yang diberikan membawa Perseroan meraih Sertifikasi ISO 9001:2008 Sistem Manajemen Mutu yang diberikan oleh URS Certification atas penyediaan layanan Telecommunication Tower Managed Services.

 

Telkominfra didirikan untuk memberikan proposisi layanan yang unik, memiliki pengetahuan yang mendalam tentang teknologi, masalah manajemen jaringan, operasi telekomunikasi, pengelolaan dan pemeliharaan untuk memberikan pemecahan masalah yang terintegrasi penuh dengan teknologi berbasis multi solusi untuk klien nasional dan multinasional.